Jumat, 10 Februari 2017

Cara Mengatasi BBM Pending

Cara mengatasi bbm pending – Banyaknya instan massage seperti LINE, Whatsapp, BBM dan lain – lain dapat memudahkan Anda untuk berkomunikasi dengan rekan kerja, saudara, dsb. Salah satu aplikasi instan massage yang sangat populer yaitu BBM, seperti yang kita ketahui bahwa dulu kita hanya menemui BBM pada hp Blackberry saja tapi dengan berkembangnya teknologi yang pesat saat ini kita dapat menggunakannya di Android dan juga iOS.
Jika berkirim pesan melalui SMS kita membutuhkan pulsa dengan BBM kita hanya membutuhkan koneksi internet saja jadi dengan demikian dapat menghemat pengeluaran. Namun kendala yang sering dijumpai dalam aplikasi BBM ini ada pending, jika koneksi lancar seperti menggunakan WiFi tidak akan pending tapi jika menggunakan jaringan seluler, BBM sering mengalami pending yang cukup lama. Hal ini tentu saja sangat mengganggu apalagi akan mengirim pesan dan pesan tersebut sangat penting sehingga harus segera disampaikan pastinya pending menjadi masalah yang cukup serius.
Sebelum membahas tentang cara mengatasi bbm pending, maka perlu Anda ketahui terlebih dahulu bahwa ada 2 penyebab bbm for android sering pending. Pertama adalah jaringan pada provider yang anda gunakan (jaringan internet yang anda gunakan), dan juga disebabkan memang dari aplikasi BBM yang ada pada smartphone kesayangan Anda.

Cara mengatasi bbm android pending

1. Cara mengatasi bbm pending yang disebabkan oleh aplikasi bbm itu sendiri. Langkah yang dapat anda ambil adalah dengan melakukan restart HP android anda. Tetapi jika bbm anda masih pending sesudah direstart, maka lakukan “clear chache” pada aplikasi bbm anda. Apabila sudah anda bersihkan tetapi masih pending/error, maka anda dapat mencoba mematikan koneksi internet hingga bbm anda menunjukkan status “no internet”. Kemudian sambungan lagi koneksi internet anda dan cobalah melakukan ping kesalah satu teman anda pengguna bbm.
2. Cara ampuh yang dapat kita gunakan untuk mengatasi bbm di android pending yang pertama (provider) adalah dengan melakukan test koneksi internet kita. Perlu anda ketahui bahwa hampir sebagian besar terjadinya bbm pending atau error disebabkan koneksi internet yang tidak stabil.
Solusi jitunya adalah dengan cara mematikan data seluler anda dan sambungkanlah dengan jaringan wifi yang ada. Jika memang sesudah anda menyambungkan wifi dan ternyata bbm masih pending/error dalam mengirim pesan (chatting), maka lakukan test koneksi wifi anda sekali lagi dengan melakukan ping data dengan memanfaatkan laptop atau pc anda. Apabila internet menunjukkan adanya masalah, maka wajar jika bbm anda mengalami masalah pending. Tetapi jika ternyata koneksi internet WiFi sangat lancar, maka anda wajib mengecek aplikasi bbm anda sendiri.
Itulah kedua cara mengatasi BBM pending yang cukup ampuh sehingga dapat dipraktekan ketika mengalami pending pada aplikasi BBM di Android Anda. Selain ampuh, cari ini juga mudah dilakukan sehingga tidak perlu membawanya ke tempat service HP.

Sumber 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PERSIAPAN UN 2018

Assalamu'alaikum teman-teman, kembali lagi bersama saya Mr.H lama juga gak update diblog ini, apa kabar kalian semua, semoga baik-baik...